Bufet Penyekat Ruang Minimalis – Pada waktu berkunjung ke salah satu rumah, seringkali melihat ruang tamunya memiliki sebuah lemari. Entah itu untuk menyimpan barang, dekorasi, bahkan ada yang kosong alias cuman pajangan. Namun, kenapa lemari tersebut diletakan disana? dan mengapakah ada lemari berjenis ini? Ternyata tujuannya untuk memisahkan suatu ruangan dengan ruangan lainnya.
Bufet penyekat ruang minimalis ini, dipakai untuk dapat memberikan ruang yang terpisah, biasanya pada ruang tamu dan juga ruang keluarga. Selain untuk pemisah, tapi juga bisa untuk penyimpanan, dan bahkan hiasan dekorasi. rasanya sering kali melihat bufet penyekat ruang minimalis ini dengan vas bunga, aquarium, dan berbagai dekorasi lainnya. Dan tentu saja, itu semua terlihat sangat baik.
Tentunya ini menjadikannya lebih baik dibandingkan penyekat ruangan lainnya seperti dinding, gorden, tirai, dan bahkan pintu. Selain itu, dengan adanya bufet ini dapat membuat kesan pada ruangan menjadi lebih rapih dan juga berkelas.
Apa Itu Bufet Penyekat Ruang Minimalis?
Bufet penyekat ruang minimalis adalah sebuah furniture multifungsi yang dirancang untuk dapat membagikan atau memisahkan ruangan tanpa menggunakan dinding permanen, sekaligus berfungsi sebagai tempat penyimpanan ataupun dekorasi pada suatu ruangan.
Ini menjadikannya memiliki fungsi yang berbeda secara bersamaan. Bisa sebagai pelindung ataupun pemisah antar ruangan, dan bisa juga menjadi sebuah dekorasi pada ruangan tersebut agar menjadi lebih indah. Dengan diletakannya bufet ini membuat ruangan terlihat lebih rapih, sekaligus menambah penyimpanan yang tentu menghindari barang berserakan di ruangan.
Pada umumnya, bahan yang digunakan untuk pembuatan bufet penyekat ruang minimalis seperti kayu, MDF, ataupun berbagai material lainnya. Hampir sama seperti lemari, namun bentuk keseluruhannya jauh lebih tipis, dan juga jauh lebih lebar. Karena fungsinya untuk pemisah antar ruangan.
Kelebihan Menggunakan Bufet Penyekat Ruang Minimalis
Menggunakan bufet penyekat ruang minimalis dapat memberikan beberapa kelebihan yang dapat anda rasakan. Kelebihan-kelebihan ini dapat anda rasa ketika memiliki ruangan yang cukup besar, dan menggunakan bufet ini untuk memisah antar ruangan tersebut. Apalagi jika ruangan tersebut tidak ada dinding yang menjadi pemisahnya. Menggunakan bufet penyekat ruang minimalis akan lebih baik, daripada menggunakan tirai, dan sebagainya.
Dampak yang anda rasakan tidaklah hanya tampilannya saja, melainkan juga kemudahan dan efisiensi ruangan yang anda miliki. Karena dengan adanya bufet ini, membuat anda dapat menyimpan beragam benda ataupun berkas pada bufet tersebut. Tapi bukankah bisa dengan menggunakan meja atau lemari? tentu, tapi tetap saja bufet penyekat ruang minimalis ini memiliki beberapa kelebihan yang tidak dimiliki oleh furniture lainnya. Lalu apa sajakah kelebihan menggunakan bufet penyekat ruang minimalis?
Multifungsi
Bufet penyekat ruang minimalis tidak hanya digunakan untuk membagi ruangan saja. Melainkan juga bisa berfungsi sebagai tempat penyimpanan dan bahkan dekorasi. Tentu ini dapat menjadikannya sebagai solusi yang praktis untuk memaksimalkan penggunaan ruangan.
Fleksibel dan Mudah Dipindah
Kemudian bufet ini juga dapat dipindah-pindah sehingga ketika ada terjadinya perubahan, atau membutuhkan ruangan yang lebih besar, penyekat ruangan ini dapat dengan mudah dipindahkan. Hal ini tentunya berbeda jika menggunakan dinding atau bahkan sekat kayu yang bersifat permanen, sehingga jika adanya suatu perubahan, sekat tersebut harus dibongkar lagi dan kemudian dipasang kembali.
Estetika Yang Dimilikinya
Bufet minimalis memiliki tampilan yang bersih dan juga sederhana. Dengan pemilahan warna yang netral dan bentuknya yang elegan sehingga dapat menambah nilai estetika pada ruangan. Dan tentu saja, ini adalah suatu kelebihan yang jarang dimiliki oleh furniture lainnya.
Tidak Memerlukan Renovasi Ruangan
Dan terakhir, dengan menggunakan bufet penyekat ruang minimalis ini, membuat kita tidak memerlukan renovasi ruangan lagi ketika membutuhkan ruangan yang lebih besar, ataupun membutuhkan suatu perubahan pada ruangan. Oleh karena itu, dengan menggunakan bufet penyekat ruang minimalis, dapat menghemat beberapa pengeluaran dibandingkan dengan furniture atau metode lainnya.
Bahan Yang Sering Digunakan Untuk Bufet Penyekat Ruang Minimalis
Dalam pembuatannya, tentu menggunakan beberapa bahan utama untuk penggunaannya pada bufet penyekat ruang minimalis ini. Bahan-bahan dasar ini memiliki beberapa jenis, entah itu bufet besi, bufet plastik, hingga bufet kayu. Dan dari semua jenis bufet ini, tentunya menggunakan bahan-bahan dasarnya sendiri, yang mendukung fungsi dan kebutuhan akan penyekat ruangan.
Penggunaan bahan yang tepat, akan sangat mempengaruhi bagaimana kualitas dan juga fungsi yang ada pada bufet penyekat ruang minimalis. Lalu, apa sajakah bahan yang digunakan untuk bufet penyekat ruangan ini? Berikut ini adalah beberapa bahan yang sering digunakan untuk bufet penyekat ruang minimalis.
Kayu Solid
Bahan yang umum digunakan untuk pembuatan sebuah furniture, maupun perabotan rumah lainnya, adalah sebuah kayu. Entah itu kayu solid maupun yang sudah olahan. Kayu solid sendiri dipilih karena kekuatannya, daya tahan yang dimilikinya, serta tampilan serat kayu yang membuatnya semakin elegan. Dan hal inilah yang menjadi keuntungan bahan ini dibandingkan dengan bahan bufet lainnya.
MDF (Medium Density Fiberboard)
Namun jika dirasa bahan kayu solid sedikit lebih berat dan sulit untuk dipindahkan, apalagi bahannya yang kuat sehingga sulit untuk dimodifikasi. Maka anda dapat menggunakan bahan MDF atau Medium Density Fiberboard. Dimana ini adalah sebuah bahan kayu yang sudah dihancurkan dan dibentuk menjadi sebuah papan, balok, dan sebagainya. Dengan metode ini, membuat kayu lebih mudah dipasang, dibongkar, ataupun dilakukan modifikasi.
Kenapa menggunakan bahan ini? karena bahan ini lebih mudah digunakan, lebih ringan, dan tampilannya lebih modern. Namun bagi yang membutuhkan keawetan dan juga kemudahan dalam perawatan, maka bisa memilih bahan kayu solid.
Particle Board
Butuh furniture berbahan kayu, tapi butuh yang harganya lebih murah? maka bisa menggunakan bahan particle board. Dimana mirip seperti MDF, particle board adalah kayu yang dihaluskan sehingga tinggal serbuknya saja, lalu disatukan semuanya hingga membentuk sebuah batangan kayu. Hal ini bertujuan agar dapat membuatnya jadi lebih mudah di warnai. Sehingga kualitas pewarnaan menjadi lebih beragam dan juga lebih baik. Selain itu harganya lebih murah dibandingkan dengan MDF, dan tentu saja lebih murah dari kayu solid. Namun, perlu diperhatikan juga particle board ini hanya cocok untuk penggunaan di tempat yang kering.
Plastik atau PVC
Seiring perkembangan zaman, bermunculan bahan-bahan furniture lainnya seperti plastik ataupun PVC ini. Dimana PVC adalah sebuah jenis plastik yang banyak digunakan untuk pembuatan furniture maupun perabotan rumah lainnya. Dikarenakan plastik ini memiliki ciri khas yang kaku dan juga keras, sehingga cocok untuk membentukan bangku ataupun meja. Dan tentu saja, PVC ini juga dapat digunakan untuk pembuatan furniture seperti bufet penyekat ruang minimalis ini.
Dimana kelebihan PVC ini adalah tahan air, bobotnya yang lebih ringan, dan juga mudah dibersihkan. Perawatannya pun mudah karena tidak memerlukan bahan dan alat khusus. Harganya pun lebih murah karena bahannya yang juga tidak mahal. Namun sayangnya, karena sifat kaku inilah yang membuat bahan ini terasa lebih rapuh atau mudah rusak.
Besi atau Logam Lainnya
Kemudian bahan lainnya yang sering digunakan pada bufet penyekat ruang minimnalis adalah besi ataupu logam. Dimana dengan karakteristiknya yang kuat dan juga tahan lama, sehingga dapat memberikan kepastian kualitas bahan dan tidak mudah rusak. Hanya saja memang harus diperlukan perawatan entah itu memberikan pelapis anti karat, menghindari zat-zat yang bersifat korosif, dan lainnya.
Biasanya, bufet berbagan besi ini dapat dipadukan dengan kayu dan juga kaca. Dan tentunya, bahan ini dapat membuat bufet anda terlihat lebih modern ataupun industrial.
Vidio Pilihan Untuk Anda
Kesimpulan
Lemari kayu jati 2 pintu memiliki beragam jenis, seperti lemari kayu jati 2 pintu biasa, sliding, sliding dengan kaca, ataupun pintu ukir. Dan dari jenis-jenis itu, memiliki harga yang berbeda-beda, yang dimana harganya sendiri dipengaruhi oleh kualitas kayunya, ukuran dan dimensinya, aksesoris tambahan, hingga lokasi produksinya.
Butuh jasa furniture berbagai jenis kayu? hubungi kami sebagai spesialis Karya Furniture Jepara sebuah mebel jepara yang sudah berpengalaman dalam menyediakan furniture-furniture dalam kualitas dan pelayanan yang terbaik. Kami spesialis furniture jepara siap membantu anda untuk menciptakan sebuah furniture yang nyaman, menawan, dan tahan lama dalam kondisi apapun.
Kunjungi workshop dan toko mebel jepara kami untuk melihat langsung berbagai furniture kayu yang dapat digunakan untuk memperindah ruangan anda.
Hubungi Kami :
WhatsApp : +62 823-2577-0044
Instagram : @karyapriboemijepara
Email : Cs.karyapriboemi@gmail.com
Alamat : Jl. Raya Tahunan – Batealit KM 6 Bawu Rt 09 Rw 02 Batealit Jepara – Jawa Tengah Indonesia 59461
Penuhi Kebutuhan Mebel Anda Di – Karya Furniture Jepara